Serpong City Kibarkan Filosofi Nothing to Lose




IJL.Com- Pelatih Serpong City FC U-9, Rocky Batara tidak ingin membenani anak-anak asuhnya dengan ekspektasi berlebihan saat melakoni babak Champions 16 Besar Indonesia Junior League. Kibarkan filosofi nothing to lose, jangan lupa serius tapi santai. 

Serpong City patut jadi kuda hitam saat bertarung di babak Champions 16 Besar IJL U-9, Minggu (6/6). Sempat terseok-seok di awal babak penyisihan grup, perlahan tapi pasti Aaron Obama dan kawan-kawan sudah tak sungkan lagi unjuk gigi. 

Di babak Champions 16 Besar, Serpong City tergabung di Grup C. Ada tetangga dekat yakni Young Warrior juga Java Soccer Academy dan D'Joe United. 

Perebutan dua tiket perempatfinal dari Grup C bisa dibilang memang paling panas dibanding tiga grup lain. Sengitnya rimba persaingan pun sudah terbayang dalam benak anak-anak Serpong City. 

Saat babak penyisihan grup, Serpong City tercatat sudah pernah bertemu Young Warrior dimana ada hasil minor harus dibawa pulang kala dibekap lewat skor 1-3. Episode kedua, jelas 'Si Beruang Merah' ogah terjatuh di lubang yang sama. 

"Dalam pantauan saya, performa anak-anak memang belum kembali 100% pasca libur panjang kemarin, tapi hal bagus yang saya lihat adalah anak-anak menunjukan progres positif," buka Rocky Batara, sang pelatih. 



"Saya yakin anak-anak sudah tahu siapa saja dan bagaimana kemampuan calon lawan yang harus mereka hadapi, ya mereka sangat bersemangat saat mendengar babak Champions," tegas Rocky. 



Meski demikian, Rocky tidak ingin membebani armada 'Si Beruang Merah' dengan ekspektasi berlebihan. Nikmati panasnya atmosfer kompetisi berangkat dari jatuh bangun lewat proses latihan kudu jadi tonggak pegangan.

"Tapi saya ingatkan ke anak-anak agar mereka menenangkan pikiran, fokus saja saat latihan dan selalu bergembira untuk menikmati waktu dan kebersamaan saat latihan," tutur Rocky seraya tersenyum. 



"Saya pun tidak terlalu menekan mereka untuk dapat hasil sesuai dengan ekspektasi saya. Mereka masih anak-anak, kami jalani sengitnya kompetisi dengan santai tapi serius," sambung Rocky lagi. 



Selain itu Rocky juga meminta anak-anak asuhnya bermain dengan bangga demi orang-orang tersayang daripada berburu nafsu mabuk kemenangan. Filosofi nothing to lose jelas sudah dikibarkan tinggi-tinggi. 

"Saya hanya minta mereka jadi yang terbaik untuk diri sendiri, untuk orangtua yang telah memberikan dukungan tak henti serta apapun itu yang sudah mereka usahakan," seru Rocky 



"Soal hasil, saya serahkan ke anak-anak, sebagai pelatih hanya membantu mengarahkan dari luar lapangan. Tepat sekali, Serpong City nothing to lose," tandas Rocky. 







Regulasi Fase Champions 16 Besar & Plate IJL U-9 dan U-11:



1. Setiap Pertandingan Berjalan 2x15 Menit.


2. Pergantian Pemain Supersub Terjadi di Menit ke-10.


3. Membawa Pemain 12+ untuk Mendapat Bonus 1 Poin Tetap Berlaku.


4. Hanya Ada Dua Tim Peringkat Teratas dari Masing-masing Grup yang Berhak Lolos ke Fase Perempatfinal.




Berikut Bagan & Jadwal Fase Champions 16 Besar IJL U-9:




  • Tags

Top Categories

Popular News

Pembagian Hadiah & Closing Indonesia Junior Angkasa