IJL.Com- Tergila-gila dengan persona Jose Mourinho membuat pelatih Cipondoh Putra U-11, M Nawawi ambil keputusan "anti-mainstream". Alhasil, nama sang putra kental 'The Special One'.
Cesa Mulki Mourinho mulai menunjukkan kapasitasnya sebagai opsi pemecah kebuntuan di lini depan Cipondoh Putra. Dalam lanjutan laga pekan ketujuh Indonesia Junior League U-11, Minggu (21/3), dua gol dilesakkan pemilik nomor punggung tujuh tersebut. Salah satunya sebagai penentu kemenangan atas Tunas Asa.
Bagi pecinta dunia si kulit bundar, nama pemain berpostur 151 cm itu jelas langsung membetot perhatian. Ya, siapa yang tidak kenal dengan Mourinho, juru taktik berkebangsaan Portugal dengan gelimang trofi gelar juara saat membesut Porto, Chelsea, Inter Milan, Real Madrid sampai Manchester United.
Peran sang ayah, M Nawawi tentu tidak bisa lepas dari penamaan Mourinho. Pilihan yang bisa dibilang 'anti main-stream'.
Meski seringkali dicap sebagai pelatih kontroversial, hal tersebut tidak membuat kegandrungan Nawawi pada Mourinho memudar. 'The Special One' tetaplah 'The Special One', terserah apa kata orang.
"Alasan pertama, saya mengagumi kepiawaian Jose Mourinho sebagai seorang pelatih, karakternya begitu dingin. Ya, bisa dibilang betul-betul mengidolakannya," tutur Nawawi.
"Kedua, kebanyakan orang memberi nama anaknya pemain bola. Untuk membedakan, saya ambil pelatihnya saja, sang peramu tim," ujar Nawawi yang juga merupakan juru taktik Cipondoh Putra U-11 seraya tersenyum lepas.
Satu nama, tiga dimensi. Nawawi juga menambahkan ada proses pembagian "jatah" dengan sang istri perihal lantunan doa yang terpatri untuk sang putra.
"Oh iya pastinya, sempat diskusi juga dengan istri soal pemberian nama. Ada pembagian jatah istilahnya," ungkap Nawawi sambil melempar tawa.
"Cesa itu nama dari ibunya. Sedangkan Mulki saya ambil dari asmaul husna yang mempunyai arti menguasai kerajaan. Sedangkan Mourinho, pelatih yang boleh saya katakan menguasai persepak bolaan dunia saat itu," tambah Nawawi.
Cesa Mulki Mourinho sendiri lahir pada 29 Mei 2009. Itu artinya saat 'The Special One' (julukan beken Jose Mourinho) masih membesut Inter Milan yang berujung gelar treble untuk 'I Nerazzurri'.
"Kalau pemain idola, saya suka Paul Pogba. Kebetulan saya juga fans Manchester United," tutur Mourinho bocah Cipondoh.
"Saya sendiri tidak tahu kalau nama ini terinspirasi dari pelatih besar. Intinya jadi penyemangat saja supaya bisa buat bangga kedua orangtua," tandas Mourinho.
Gol-gol Mourinho akan kembali ditunggu guna memuluskan langkah Cipondoh Putra ke fase Champions 16 Besar IJL U-11. Di pekan kedelapan dari Grup B Sensation, jala gawang Akademi Persib Bogor dan Alba FC dibidik jadi sasaran tembak.
Berikut Jadwal Lengkap Pekan Kedelapan IJL U-11: