Diklat Pakujaya Rapatkan Barisan Demi Tuntaskan Misi




IJL.Com- Misi Diklat Pakujaya untuk lolos ke babak Champions 16 Besar Indonesia Junior League U-11 yang sudah diusung sejak awal musim tinggal selangkah lagi. Namun persiapan yang kurang maksimal kudu memaksa sang pelatih, Rio Ramandika putar otak. 

Setelah satu bulan lebih tidak menginjakkan kaki di atas rumput hijau, genderang kompetisi Indonesia Junior League (IJL) U-11 memanggil anak-anak Diklat Pakujaya untuk kembali merapatkan barisan. Seperti diketahui, akhir pekan ini ada hajatan besar menanti dengan tajuk laga putaran terakhir babak penyisihan grup. 

Sayangnya, persiapan Fuad Albaqi dan kawan-kawan masih jauh dari kata maksimal. Hal itu pula yang membuat sang pelatih, Rio Ramandika kudu memutar otak lebih kencang. 

"Kami baru memulai latihan lagi pada Senin kemarin setelah selama bulan Ramadhan kegiatan libur total," ujar Rio. 



"Jujur saja, persiapan kurang maksimal. Modal kami hanya semangat bermain dan kedisiplinan pemain soal posisi di atas lapangan saja," sambung Rio.





Padahal, Diklat Pakujaya punya misi agung. Seperti diketahui, tinggal selangkah lagi tim yang bermarkas di Serpong Utara, Tangerang Selatan tersebut lolos ke babak Champions 16 Besar U-11 sesuai target yang diusung sejak awal musim. 

Saat ini, Diklat Pakujaya bertengger di peringkat ketujuh tabel klasemen sementara Grup B IJL U-11 lewat raihan 27 poin dari 11 laga. Hitungan di atas kertas, mereka tinggal butuh setidaknya tiga angka lagi guna mengantongi tiket Champions 16 Besar. 

Namun, jelas tak mudah untuk melenggang ke fase bergengsi. Sesuai jadwal yang telah dirilis, bukan tidak mungkin Akademi Persib Bogor dan Sukabumi Pro Soccer membuat langkah Diklat Pakujaya tersandung. 

Rio pun tak sungkan meminta anak-anak asuhnya untuk bertarung lebih dari biasa. Ya, ini waktunya tuntaskan misi! 

"Seperti yang saya bilang tadi, kalau anak-anak bisa disiplin dari segi posisi, Insya Allah bisa amankan poin," tegas Rio. 



"Saya sudah bilang ke anak-anak kalau peluang untuk lolos ke babak Champions sangat besar. Tapi syaratnya ya harus lebih semangat demi mendapatkan poin," tandas eks pemain Persita Tangerang itu.  




 


Berikut Jadwal Lengkap Pekan Keenam IJL U-11:



  • Tags

Top Categories

Popular News

Pembagian Hadiah & Closing Indonesia Junior Angkasa