FIFA Farmel Temui Musuh Terberat






IJL.Com- Berlari di trek lurus, pelatih FIFA Farmel U-11, Romi Aditya tak sungkan mengakui musuh terberat anak-anak asuhnya. Pantang lupa berkaca diri. 

Laju jawara bertahan IJL U-11, FIFA Farmel masih belum mendapat hadangan berarti. Pada laga pekan kedua IJL U-11 musim 2022, Minggu (6/2), pundi-pundi poin penuh sukses dikantongi. 

Serpong Jaya dibungkam dengan skor 2-0. Diklat Pakujaya dilibas empat gol tanpa balas. Catatan clean-sheet artinya kembali ditorehkan. 

"Alhamdulillah, anak-anak bisa menjalankan instruksi dengan sangat baik dan yang terpenting adalah mereka enjoy," tutur sang pelatih, Romi Aditya. 



"Ya kami bisa clean-sheet lagi, tapi masih banyak yang harus dibenahi," sambung Romi seraya tersenyum. 



Romi sepertinya paham dengan peribahasa yang berbunyi 'tak ada gading yang tak retak'. Sorotan tajam ia arahkan pada kinerja sektor lini depan. 

Uniknya memang musim ini berkaca dari empat laga, amunisi pencetak gol Farmel terbilang bervariasi. Bahkan sang penjaga gawang, Zahranu Azriel Ananta bisa ikut melukiskan nama di papan skor. 

"Evaluasi selalu saya kantongi. Di sepak bola tidak ada namanya yang lepas dari kesalahan," tegas Romi. 



"Terutama sejauh ini pada sektor lini depan. Penyelesaian akhir masih menjadi PR terbesar," ungkap Romi. 



Di tabel klasemen sementara Grup B saat ini Farmel bertengger di posisi runner-up menempel ketat Alba FC. 16 poin dikantongi 'Jawara Rajawali' dari empat laga. 

"Peta persaingan sudah mulai terlihat. Kontestan yang ada di Grup B mulai memperlihatkan produktivitasnya, terbukti pekan kedua kemarin ada banjir gol," seru Romi. 

"Namun saya tekankan ke anak-anak Farmel bahwasannya musuh terberat mereka adalah diri sendiri," pungkas Romi. 



  • Tags

Top Categories

Popular News

Pembagian Hadiah & Closing Indonesia Junior Angkasa