IJL.Com- Duel sarat kepentingan bakal terhelat saat Serang City Soccer meladeni Gemilang Asia Soccer School dalam lanjutan laga pekan ketujuh Indonesia Junior League (IJL) U-13. Sekali dayung, dua-tiga pulau kudu terlampaui.
Setelah libur bulan Ramadhan dan Hari Raya Idulfitri selama satu bulan lebih, genderang kompetisi IJL bakal kembali berbunyi mulai akhir pekan ini. Di kategori U-13, ada tujuh pertandingan siap terhelat pada Sabtu (14/5).
Serang City menjadi tim yang memantapkan diri kembali ke medan pertempuran. Sesuai jadwal, 'Pangeran Muda' akan meladeni Gemilang Asia Soccer School dalam lanjutan laga pekan kedelapan IJL U-13 dari Grup D.
Pelatih Serang City, M Basri mengakui anak-anak asuhnya sudah tidak sabar kembali menginjakkan kaki di atas rumput hijau. Semakin panasnya atmosfer kompetisi IJL membuat mereka makin paham terjalnya rintangan di depan.
"Alhamdulilah kita bisa bersilaturahmi lagi merasakan atmosfer IJL yang luar biasa. Kemarin selama libur kompetisi saya menginstruksikan anak-anak untuk jaga kondisi mulai dari pola makan dan istirahat. Sesi latihan selama puasa juga kami alihkan ke malam hari meski hanya bisa di arena futsal," jelas Basri.
"Ada waktu sekitar empat hari sebelum kami benar-benar kembali ke suasana pertandingan. Sejauh ini yang benar-benar saya siapkan lebih kepada segi chemistry sembari mempelajari kekuatan lawan," tambah Basri.
Ya, Basri meyakini jika chemistry sudah didapat maka problem Serang City bisa terpecahkan. Seperti diketahui, saat ini PR terbesar Ahmad Sahil dan kawan-kawan adalah penyelesaian akhir di lini depan yang masih jauh panggang daripada api.
"Betul, kami terkendala soal finishing. Makanya saya terus coba menggali dan memotivasi para pemain untuk mempunyai jiwa predator. Ciptakan gol ke gawang lawan sebanyak mungkin," ujar Basri.
"Selain itu tentu memotivasi para pemain untuk tampil bagus enak ditonton, tapi bagus saja tidak cukup kalau tidak bisa memetik kemenangan karena penonton pasti melihat sebuah hasilnya," sambung Basri seraya tersenyum.
Di satu sisi, Basri juga paham betul Gemilang Asia Soccer School punya tekad serupa dengan Serang City. Seperti diketahui, tim yang bermarkas di Puspiptek, Serpong, Tangerang Selatan itu punya catatan serupa dimana baru memetik dua imbang dan satu kalah dari tiga laga.
Apalagi secara hitung-hitungan di tabel klasemen, peluang kedua tim untuk melaju ke fase selanjutnya masih terbuka lebar. Siapa bisa pecah telur dan jaga asa? Tinggal pintar-pintar melatih meramu kekuatan dan motivasi anak asuh.
"Pastinya semua tim ingin mengharapkan setiap pertandingan itu dapat poin penuh jadi tinggal gimana caranya saja bisa menghasilkan kemenangan yang dituju," ujar Basri.
"Pesan saya untuk anak-anak Serang City? Bermainlah dengan rasa gembira dan berjuanglah untuk meraih mimpi. Sekarang saatnya harus buktikan bahwa kalian mampu membawa Serang City bisa diperhitungkan di event sebesar IJL dengan cara lolos ke fase knock-out 16 Besar," tandas Basri.
Berikut Jadwal Laga Pekan Kedelapan IJL U-13: